Profil Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan

Profil Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan
Pembangunan PPN Kejawanan dirintis pada tahun 1976 tetapi baru intensif pelaksanaannya mulai tahun anggaran 1994/1995. Pembangunannya dilaksanakan secara bertahap sesuai dengan anggaran yang tersedia, di mana sumber anggaran berasal dari APBN, APBD, ZEEI dan OECF. Dalam pelaksanaan pembangunannya diprioritaskan pada fasilitas pokok seperti penahan gelombang, dermaga, kolam dan alur pelayaran, rambu navigasi, jalan masuk dan jalan komplek, TPI dan lain ? lainya. Setelah melalui 3 tahun anggaran yaitu tahun anggaran 1994/1995, 1995/1996 dan 1996/1997 PPN Kejawanan pada bulan Mei 1997 dioperasionalkan dengan status Uji Coba yang diresmikan oleh Gubernur Jawa Barat Bapak R. Nuryana, walaupun dengan fasilitas yang masih minim.

Tujuan Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan
PPN Kejawanan Cirebon mempunyai tujuan antara lain untuk meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan nelayan/petani ikan. Salah satu untuk menciptakan kondisi tersebut, PPN Kejawanan telah bekerja sama dengan beberapa investor swasta yang bergerak dibidang perikanan, tahun 2007 telah tercatat 12 investor swasta yang menanamkan modalnya di lahan PPN Kejawanan Cirebon ini.

Letak Geografis Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan
Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan terletak di Kelurahan Pegambiran Kecamatan Lemahwungkuk Kota Cirebon, tepatnya pada posisi 06°- 44?- 14? LS/108°- 34?- 54? BT, dilengkapi dengan berbagai sarana seperti sarana pokok, sarana fungsional dan sarana tambahan/penunjang. PPN Kejawanan yang berada di bagian Timur Jawa Barat secara geografis sangat strategis karena merupakan pintu gerbang Jawa Barat bagian Timur dan dengan mudah menghubungkan daerah pemasaran potensial yaitu Bandung dan Jakarta.

Landasan Hukum Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan
Peraturan perundang-undangan sebagai landasan hukum operasional untuk pengelolaan Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan Cirebon adalah :
  • Undang-undang RI Nomor : 31 Tahun 2004 tentang Perikanan.
  • Peraturan Pemerintah (PP) Nomor : 11 Tahun 1985 tentang Pembinaan Kepelabuhan.
  • Peraturan Pemerintah (PP) Nomor : 19 Tahun 2006, tentang Tarif Atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak pada Departemen Kelautan dan Perikanan 
  • Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor : PER.06/MEN/2007, tentang Organisasi dan Tata Kerja Pelabuhan Perikanan
  • Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor : PER.16/MEN/2006 tentang Pelabuhan Perikanan
  • Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor : PER.05/MEN/2008 tentang Usaha Perikanan Tangkap
  • Surat Keputusan Menteri Kelautan Dan Perikanan Nomor : KEP.02/MEN/2002 tentang Pedoman Pelaksanaan Pengawasan Penangkapan Ikan.
  • Surat Keputusan Menteri Kelautan Dan Perikanan Nomor : KEP.03/MEN/2002 tentang Log Book Penangkapan dan Penganggkutan Ikan.
  • Surat Keputusan Kepala Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan Cirebon Nomor : 35/PPNK/Ot.210/I/2008 tentang Personalia Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan Cirebon.

Visi Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan
Terwujudnya Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan Cirebon sebagai Pusat Pengembangan dan pertumbuhan Ekonomi Perikanan Terpadu.

Misi Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan
  1. Revitalisasi Pelabuhan Perikanan
  2. Pelabuhan sebagai kluster perikanan (pusat pasar ikan)
  3. Peningkatan produksi yang diikuti dengan peningkatan mutu
  4. Pelabuhan perikanan sebagai pusat informasi dan data statistik perikanann
  5. Menciptakan lingkungan Pelabuhan Perikanan yang bersih dan hygienis
  6. Pelabuhan Perikanan sebagai fasilitasi wisata bahari.
  7. Penyerapan tenaga kerja yang diharapkan oleh bangsa dan negara
  8. Pelabuhan Perikanan sebagai tempat pemantauan dan pengawasan (monitoring & control) sumberdaya ikan
Perhitungan Kolam dan Tempat Pelelangan Ikan Pelabuhan
Tugas Pokok Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan
Melaksanakan fasilitasi produksi dan pemasaran hasil perikanan di wilayahnya, pengawasan dan pemanfaatn sumberdaya ikan untuk pelestariannya, dan kelancaran kegiatan kapal perikanan, serta pelayanan kesyahbandaran di pelabuhan perikanan.

Fungsi Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan
Sesuai dengan Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor: 16/MEN/2006, Pelabuhan Perikanan mempunyai fungsi sebagai berikut :
  1. Pelayanan sandar dan labuh kapal perikanan dan kapal pengawas perikanan
  2. Pelayanan bongkar muat kapal
  3. Pelaksanaan mutu dan pengolahan hasil perikanan
  4. pemasaran dan distribusi ikan
  5. Pengumpulan data tangkapan dan hasil perikanan
  6. Pelaksanaan Penyuluhan dan pengembangan masyarakat nelayan
  7. Pelaksanaan kegiatan operasional kapal perikanan
  8. Pelaksanaan pengawasan dan pengendalian sumberdaya ikan
  9. Pelaksanaan kesyahbandaran
  10. Pelaksanaan fungsi karantina ikan
  11. Publikasi hasil riset kelautan dan perikanan
  12. Pemantauan wilayah pesisir dan wisata bahari
  13. Pengendalian lingkungan (kebersihan, keamanan, dan ketertiban (K3), kebakaran dan pencemaran)

Untuk menjalankan fungsi-fungsi tersebut berbagai fasilitas dan penunjang yang non komersial telah dibangun oleh pemerintah. Sedangkan fasilitas lain yang sifatnya komersial dapat dibangun dan diusahakan oleh investor, peluang usaha yang kami tawarkan kepada anda antara lain : Dock & Perbengkelan, unit-unit pengolahan ikan modern dan tradisional, toko bahan alat perikanan serta wisata bahari.

Fasilitas Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan
Fasilitas yang telah dibangun sampai dengan tahun 2007 adalah sebagai berikut : 

A. Fasilitas Pokok


1Tanah Areal Pelbh.Luas19,16Ha
2Break waterBag. Timur1.247M?
Bag. Barat996M?
3Kolam PelabuhanLuas5,5Ha
Kedalaman-3M LWS
4Alur PelayaranLebar80M
Panjang800M
5- Dermaga Panjang195M?
- PelataranLuas 2.925M?
6Jalan Masuk Luas2.08M?
Jalan KomplekLuas8.391M?
7Areal Parkir TPILuas1.076M?
Areal Parkir KantorLuas1M?


B. Fasilitas Fungsional


1TPI ( 2 lantai )Luas940M?
2Jaringan Air BersihKapasitas100liter/detik
3Reservoir AirKapasitas200M?
4Jaringan ListrikKapasitas18.2VA
5Sarana Bantu Navigasi Terdiri dari : Suar Tanda Pelabuhan
& Suar Penuntun
Keluar/Masuk Kapal
6Sarana KomunikasiBerupa : SSB, Fax, Telepon & E-mail
7Pengendalian Sanitasi Lingkungan (IPAL)
8Sumur ArtesisJumlah1Unit
9Rumah Pompa & GensetLuas36M?

C. Fasilitas Tambahan/Penunjang


1Kantor Pelabuhan Luas300M?
2Pagar PrecastPanjang1.803M?
3Pos Jaga KeamananLuas30M?
4Rumah Dinas Jumlah1Unit
5DrainasePanjang3.789M?
6MCKLuas48M?
7Waserda (9 kios)Luas160M?
8Hall Pasar IkanLuas64M?

D.Fasilitas/Sarana yang dibangun Swasta/Investor


No.Nama InvestorLuas (M2)Keterangan
1PT. Pan Putra Samudra2.9Pengalengan Rajungan
2PT. Evadarta Ciremai4.552SPBU & Pabrik ES
3PT. Bioptech Surindo4Citosan
4CV. Eka Jaya Sentosa2.038Cold Storage
5PD. Sambu4.072Pengolahan Ikan
6PD. Horizon1.892Pengalengan Ikan
7UD. Barokah1Pengasinan Ikan
8UD. Cerindo1.2Pengolahan Ikan
9Tuty Hartini150Cold Storage Mini
10Eman Sulaiman629Pengolahan Ikan
11Teng Hock1.4Bengkel & Toko BAP
12Susi Tien1Rumah Makan Sea Food
Jumlah 24.833


Contoh lain daftar Pelabuhan Perikanan indonesia
  1. Pelabuhan Perikanan Nusantara Pekalongan
  2. Pelabuhan Perikanan Samudra Cilacap
  3. Pelabuhan Perikanan Nusantara Ternate
  4. Pelabuhan Perikanan Pantai Rembang
  5. Pelabuhan Perikanan Pantai Tegalsari
  6. Pelabuhan Perikanan Pantai banjarmasin
  7. Pelabuhan Perikanan Pantai Pacitan
  8. Pelabuhan Perikanan Nusantara Pelabuhan Ratu
  9. Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan

      Sepandai - pandainya tupai melompat sesekali jatuh juga, Sepandai - pandainya seseorang sekali waktu ada salahnya pula. 
      Semoga Bermanfaat


      reff : http://www.alamikan.com/2012/11/mengetahui-profil-pelabuhan-perikanan_42.html


      Related video : Profil Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan


      Previous
      Next Post »