Penanganan Ekspor Olahan gurita

Gurita (Octopus sp) Sebelum diolah lebih lanjut, gurita yang didapatkan dari nelayan harus sesuai dengan beberapa persyaratan bahan baku yang telah ditetapkan oleh BSN. Persyaratan tersebut tercantum dalam peraturan SNI 01-6941.1- 2002. Kemudian, untuk pengolahan harus sesuai dengan peraturan SNI 01-6941.3-2002.

Berdasarkan peraturan tersebut, pengolahan gurita terdiri dari sepuluh tahap. Tahap awal
pengolahan gurita dimulai ketika gurita diterima dari nelayan. Gurita yang akan diolah tersebut harus segera ditangani dengan cermat dan bersih dengan suhu 500C. Selanjutnya disortir menurut mutu dan ukuran dengan tujuan untuk memperoleh mutu, jenis dan ukuran yang tepat dan sesuai dengan persyaratan serta mencegah kontaminasi bakteri patogen dan parasit. 

Tahapan kedua, pembersihan  dengan cara membuang mata, gigi, isi perut dan cairan hitam agar diperoleh gurita yang bersih. Kemudian, gurita yang bersih di cuci dengan air bersih dingin pada suhu
maksimum 500C. Tujuannya adalah untuk menghilangkan lendir dan benda asing dari dalam tubuh gurita.
Selanjutnya, gurita akan direndam dalam air garam dengan konsentrasi 3?8% untuk membentuk kekenyalan
sehingga gurita dapat dibentuk sesuai dengan yang diinginkan. Gurita yang telah direndam kemudian ditiriskan dan disortir agar bentuk, kualitas dan ukuran gurita menjadi seragam. 

Kemudian di rendam kembali dalam  larutan khlor 5 ppm dengan suhu 500C dan di bungkus dengan kantong plastik untuk dibekukan dengan suhu maksimum -1800C selama 8 jam. 

Tahapan terakhir adalah pengepakan. Gurita yang sudah beku dikemas dalam kotak karton berlapis lilin dan bersih dari kontaminasi mikroba. Selanjutnya diberikan label keterangan mengenai informasi jenis produk olahan, berat bersih, grade, nama dan alamat unit pengolahan, serta negara dimana produk tersebut dibuat, tanggal, bulan, tahun saat produk tersebut dihasilkan (kode produksi), tanggal expired, tanggal produksi, dan tanggal dibekukan. Seluruh prosedur tersebut juga dilakukan oleh pihak perusahaan pengolahan.

Baca Juga: Belajar Ekspor dan Impor Ikan Olahan atau Ikan Hidup

Sepandai - pandainya tupai melompat sesekali jatuh juga, Sepandai - pandainya seseorang sekali waktu ada salahnya pula
Semoga Bermanfaat


reff : http://www.alamikan.com/2014/12/penanganan-ekpor-olahan-gurita.html


Related video : Penanganan Ekspor Olahan gurita


Previous
Next Post »