Postingan ini diambil dan dicuplik dari Bapak Motivator Dunia Mario Teguh, yang mungkin bisa menjadi renungan buat kita semua, siapa tahu ada manfaatnya...
Sesungguhnya, setiap dari kita dilahirkan sebagai bayi yang lucu, menggemaskan, dan sangat mengundang kasih sayang.
Tapi kemudian kita tumbuh menjadi pribadi yang hanya mementingkan diri sendiri, tidak peka terhadap kebutuhan orang lain untuk diperlakukan dengan hormat, tidak berlaku seanggun yang diharapkan dari pribadi sebaik kita, dan tidak berupaya membantu orang lain untuk merasa gembira dengan diri dan kehidupan mereka.
Dan kemudian tidak sedikit dari kita yang tumbuh menjadi PRIBADI YANG RINDU DICINTAI, TAPI MEMPERSULIT ORANG LAIN UNTUK MENCINTAINYA.
Kata Motivator "Saya mohon Anda bebas membahas dan bertanya mengenai beberapa butir pembuka diskusi , agar saya dapat menemani Anda dalam menemukan sudut-sudut pandang yang baik mengenai kebutuhan kita untuk menjadi pribadi yang lebih mudah dicintai.
- Kita dilahirkan sangat menarik; tetapi kemudian tumbuh lebih tertarik kepada hal-hal yang menurunkan daya tarik kita.
- Kecantikan alamiah seorang wanita tidak akan bertahan lama, jika ia tidak memindahkan kecantikan itu kedalam hatinya.
- Semua yang cantik dan indah memiliki saat dan masa-nya, dan kemudian berlalu. Tetapi, kecantikan dan keindahan itu bisa tetap bersama kita bila kita memeliharanya.
- Kecantikan pada usia 16 tahun adalah hasil pekerjaan alam, tetapi kecantikan pada 60 tahun adalah hasil dari kepemimpinan diri yang baik.
Sumber: Mario Teguh
reff : http://rustadhieperikanan.blogspot.com/2012/07/pribadi-yang-mudah-dicintai.html
EmoticonEmoticon