PENGUMUMAN PENERIMAAN TARUNA BARU PROGRAM DIPLOMA IV
SEKOLAH TINGGI PERIKANAN TAHUN 2013
Nomor : 001/PENTARU/PENG/III/2013
SEKOLAH TINGGI PERIKANAN TAHUN 2013
Nomor : 001/PENTARU/PENG/III/2013
PERSYARATAN CALON PESERTA
Calon yang dapat diterima untuk mengikuti seleksi penerimaan Taruna Baru adalah yang memenuhi persyaratan sebagai berikut:
Persyaratan Umum:
A. Calon dari Umum
- Berijazah SMA/MAN (IPA/IPS), SUPM dan SMK (Bidang/Program Studi Perikanan, Kelautan, Maritim, Pelayaran, Mesin Otomotif, Listrik, Teknik Kimia).
- Umur tidak lebih 22 tahun pada tanggal 31 Agustus 2013.
- Belum pernah menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama mengikuti pendidikan.
- Tinggi badan minimum : Putra 160 cm dan Putri 150 cm, dengan berat badan seimbang menurut ketentuan yang berlaku.
- Berbadan sehat, tidak cacat fisik dan mental serta tidak buta warna.
- Berkelakuan baik.
- Berijazah SMA/MAN (IPA/IPS), SUPM dan SMK (Bidang/Program Studi Perikanan, Kelautan, Maritim, Pelayaran, Mesin Otomotif, Listrik, Teknik Kimia).
- Umur tidak lebih 30 tahun pada tanggal 31 Agustus 2013.
- Tinggi badan minimum : Putra 160 cm dan Putri 150 cm, dengan berat badan seimbang menurut ketentuan yang berlaku.
- Berbadan sehat, tidak cacat fisik dan mental, tidak buta warna serta tidak hamil selama pendidikan.
- Masa kerja sebagai PNS minimum 2 tahun.
- Mendapat ijin dari pimpinan instansi/unit kerja.
- Nilai Daftar Penilaian Prestasi Pegawai (DP3) 2 tahun terakhir rata-rata dalam kriteria baik.
- Program Studi TPI dan MP pesertanya khusus putra dan tidak berkaca mata/lensa kontak.
- Program studi pilihan bagi calon dari SUPM dan SMK disesuaikan dengan program keahliannya.
a) Rayon Pusat/Jakarta
Pendaftaran dimulai tanggal 22 April s/d 27 Juni 2013 secara online melalui Website STP http://www.stp.kkp.go.id
b) Rayon DaerahPendaftaran dimulai tanggal 08 April s/d 04 Juni 2013 secara online melalui Website STP http://www.stp.kkp.go.id dan melakukan daftar ulang dengan melampirkan berkas pendaftaran yang dilaksanakan di:
- Kepri : Dinas Pendidikan, Jln. DI. Panjaitan KM.18 Tanjung Pinang no.12 telp (0771) 443032, fax (0771) 443033.
- Sibolga: Dinas Kelautan, Perikanan dan Peternakan kota Sibolga, Jln. Gatot Subroto Pondok Batu Sarudi Tapanuli Tengah, Sumatera Utara
- Batu Bara: Dinas Pendidikan Kab. Batu Bara Jl. Besar Perupuk Dusun Lima Ds. Perupuk Kec. Limapuluh 21255, Sumut
- Jambi: Dinas Kelautan Perikanan Jl. MT. Haryono No. 09 Telanaipura Kota Jambi 36122 Prov Jambi.
- Bengkulu: Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bengkulu, Jalan Cendana No.16 Kelemahan Sawah Lebar Kota Bengkulu Prov Bengkulu. Telp (0736)21477 fax (0736)21477
- Buleleng Bali: Dinas Kelautan dan Perikanan Buleleng Jl. Kartini No. 4 Singaraja, Buleleng Bali.
- Kendari: Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Tenggara, Jl.Balai Kota 4, Kendari.
- Ngada: Pemerintah Kab. Ngada, Jl. Soekarno Hatta No. 1, Bajawa, Flores Ngada, NTT
- Wakatobi , Wangi-Wangi: Pemerintah Kab. Wakatobi Jl. Samburaka No. 2 Wangi-Wangi.
- Palu: Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Tengah, Jl.Undara No. 7 Palu 94111.
- Gorontalo: Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Gorontalo, Jl. M.Husni Thamrin No. 170 Kel. Ipilo Kec. Kota Timur Kota Gorontalo 96115.
- Asmat: Dinas Kelautan dan Perikanan, Jl. Frans Kaisepo 98677, fax (0902) 31173.
- Bukti pendaftaran online;
- Daftar Isian Peserta (format terlampir);
- Satu lembar copy Ijazah/STTB/Surat Tanda Lulus yang disyahkan oleh Kepala Sekolah;
- Dua lembar pas foto terbaru ukuran 4 x 6 cm (berwarna);
- Satu lembar copy Surat Keterangan Catatan Kepolisian dengan menunjukkan aslinya;
- Satu lembar copy Surat Keterangan Belum Menikah dari Kepala Desa/Lurah dengan menunjukkan aslinya (calon dari umum);
- Satu lembar copy Kartu Keluarga;
- Surat ijin belajar dari pimpinan instansi/unit kerja, copy DP3 terakhir dan copy SK Kepegawaian terakhir (calon dari PNS);
- Bukti (asli dan copy) Setoran Uang Pendaftaran Rp. 75.000,- (tujuh puluh lima ribu rupiah) ditransfer ke rekening 0147374582 a.n Bendahara Penerimaan STP, Bank BNI 46 Cabang Fatmawati Jakarta.
- Berkas dimasukkan dalam stop map biru untuk calon Laki-laki dan hijau untuk Wanita dan cantumkan pada sudut kiri atas dengan huruf kapital tulisan SIPENTARU UMUM.
- Berkas untuk Rayon Pusat/Jakarta diserahkan kepada Panitia Pusat apabila telah diyatakan lulus ujian Tahap I.
- Berkas untuk Rayon Daerah diserahkan kepada Panitia Daerah pada saat Daftar Ulang.
- Rayon Daerah dilaksanakan tanggal 11 s/d 15 Juni 2013, di masing masing tempat pendaftaran.
- Rayon Pusat: Tahap I dilaksanakan tanggal 01 s/d 02 Juli 2013, Pengumuman tahap I tanggal 6 Juli 2013 di Kampus Sekolah Tinggi Perikanan Pasar Minggu Jakarta Selatan.
- Rayon Pusat: Tahap II dilaksanakan tanggal 8 s/d 11 Juli 2013, Pengumuman tahap II tanggal 22 Juli 2013 di Kampus Sekolah Tinggi Perikanan Pasar Minggu Jakarta Selatan.
- Selama ujian seleksi tidak disediakan pemondokan dan semua persyaratan yang telah diserahkan menjadi milik panitia.
Hasil seleksi akhir akan diumumkan melalui Website STP http://www.stp.kkp.go.id dan Website KKP http://www.kkp.go.id pada tanggal 22 Juli 2013.
Setiap peserta yang dinyatakan lulus, WAJIB:
- Melakukan pengisian surat pernyataan kesanggupan mengikuti pendidikan di Sekolah Tinggi Perikanan dan bersedia bekerja di sektor kelautan dan perikanan secara online melalui Website STP http://www.stp.kkp.go.id , paling lambat tanggal 01 Agustus 2013;
- Masuk asrama tanggal 25 Agustus 2013 dengan membawa ijazah (asli) dan surat pernyataan (poin1) pada saat daftar ulang;
- Tinggal di asrama, tanpa dipungut biaya akomodasi maupun biaya konsumsi dan sanggup mematuhi peraturan di Sekolah Tinggi Perikanan;
- Menyediakan biaya perlengkapan pribadi dan keperluan lainnya selama mengikuti pendidikan;
- Jika peserta tidak dapat menunjukkan ijazah (asli) dan terbukti melakukan penyimpangan data yang disampaikan, maka keputusan kelulusannya akan dibatalkan dan calon taruna dipulangkan dengan biaya sendiri;
Jakarta, 19 Maret 2013
Panitia Pelaksana Penerimaan Taruna Baru
Catatan:
- Pengumuman dan lampiran pendukung dapat diunduh di link berikut : Pengumuman Pentaru Umum 2013
- Prosedur pendaftaran Rayon Jakarta dapat diunduh di link berikut : Prosedur pendaftaran Jakarta 2013
- Prosedur pendaftaran Rayon Daerah dapat diunduh di link berikut : Prosedur pendaftaran daerah 2013
Pendaftaran
Pastikan anda telah membaca dan memahami prosedur pendaftaran
- Pendaftaran Rayon Jakarta di link berikut : Pendaftaran Jalur Umum Rayon Jakarta
- Pendaftaran Rayon daerah di link berikut : Pendaftaran Jalur Umum Rayon Daerah
reff : http://penyuluhkp.blogspot.com/2013/04/penerimaan-taruna-baru-umum-2013.html
EmoticonEmoticon